Text
Penerapan algoritma apriori untuk penentuan pola kebutuhan komponen darah pada PMI
Penelitian ini akan dilakukan karena ketersediaan darah yang disimpan pada bank darah di Palang Merah Indonesia memiliki masa simpannya yaitu selama kurang lebih 3 bulan, ketika kantung darah sudah melewati masa simpannya maka kantung darah tersebut sudah tidak dapat digunakan dan harus dibuang. Hal ini menimbulkan kerugian baik dari segi donor darah yang terbuang sia-sia, maupun kerugian finansial yang dialami oleh pihak Palang Merah Indonesia. Sistem penyimpanan dan penyaluran darah pada Palang Merah Indonesia saat ini dinilai masih belum optimal, karena Palang Merah Indonesia masih belum mempunyai patokan atau dasar di dalam mengambil keputusan mengenai donor darah mana yang diperkirakan akan banyak dibutuhkan dan golongan darah mana yang kurang akan dibutuhkan nantinya. Sebelum itu pada penelitian ini golongan darah akan dipecah lagi kedalam bagian bagian komponen darah sehingga memudahkan Palang Merah Indonesia untuk mendistribusikan komponen darah tersebut ke rumah sakit- rumah sakit yang membutuhkan. Berdasarkan pada permasalahan diatas yaitu tidak optimal dan efektifnya penyimpanan darah pada Palang Merah Indonesia, untuk itu diperlukan prediksi ketersediaan darah pada Palang Merah Indonesia, sehingga pihak Palang Merah Indonesia dapat mengetahui jenis komponen darah mana yang diperkirakan akan sering dibutuhkan dan keterhubungan antara satu komponen darah dengan komponen darah lain sehingga diharapkan Palang Merah Indonesia bisa mengeluarkan kebijakan dan keputusan yang lebih baik lagi mengenai jalur pendistribusian donor darah ke rumah sakitrumah sakit sehingga meminimalisir instansi kesehatan kekurangan donor darah ataupun kelebihan suatu donor darah yang menyebabkan donor darah tersebut menjadi terbuang sia-sia. Pada hasil uji kelayakan yang terdapat pada penelitian ini pula dimana terdiri dari uji ahli system, uji ahli materi serta ahli pengguna, dan diperoleh hasil persentase kelayakannya sebesar 85% dan termasuk di dalam kategori “Sangat Layak”. Telah dilakukan juga uji pengguna dengan menggunakan kuisioner PSSUQ sesuai dengan kategori PSSUQ diantaranya yaitu nilai kepuasan secara keseluruhan (Overall) sebesar 84,9%, kegunaan sistem (Sysuse) sebesar 85,7%, kualitas informasi (Infoqual) sebesar 83,7%, dan kualitas antarmuka (Interqual) sebesar 85,7% yang artinya aplikasi ini “Sangat Layak” digunakan. Serta telah dilakukan uji akurasi menggunakan Lift Ratio dengan hasil kekuatan pada masing masing itemset melebihi >= 1 0,4 yang berati dapat disimpulkan hasil dari apriori dalam penelitian ini “Valid”
Tidak tersedia versi lain